Kegiatan P5 Rekayasa dan Teknologi untuk Kelas 8 dan Kewirausahaan untuk Kelas 7

UPT SMPN 16 Gresik kembali menggelar kegiatan P5 hari jumat lalu (8/20/2024). Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan program yang dirancang Kemendikbudristek sebagai bagian dari Kurikulum Merdeka yang bertujuan untuk mendorong tercapainya Profil Pelajar Pancasila. Adapun program ini diterapkan dengan menggunakan paradigma baru, yakni melalui pembelajaran berbasis projek.

Tahun pembelajaran 2024/2025 UPT SMPN 16 Gresik mengusung tema P5 Rekayasa dan Teknologi: Rancang Bangun Akuaponik untuk kelas 8 dan Kewirausahaan: Produk Olahan Unggas untuk kelas 7. Kegiatan kali ini pihak sekolah mendatangkan 2 narasumber yaitu yang pertama Ibu Rochani Iswandari, S.P dan yang kedua Bapak Ginanjar, S.Pd dari Dinas Peternakan.

Ibu Rochani Iswandari, S.P sedang menjelaskan Rancang Bangun Akuaponik

Acara pertama dengan tema P5 Rekayasa dan Teknologi: Rancang Bangun Akuaponik dilaksanakan pukul 08.00-09.30 di Aula UPT SMPN 16 Gresik. Aquaponik merupakan gabungan dari aquakultur dan hidroponik, yaitu menggabungkan dua jenis budidaya berbeda, ikan dan tanaman, secara bersamaan.Ibu Rochani selaku narasumber menjelaskan tentang alat dan bahan yang diperlukan, cara pembuatan, dan perawatan agar tanaman dan ikan yang dipelihara tetap hidup dan berkembang secara bersamaan. Anak-anak berantusian mendengarkan dan mencatat agar dapat mempraktikkan proyek tersebut di minggu depan.

Bapak Ginanjar, S.Pd sedang menjelaskan Teknik Pembuatan Telur Asin

Acara kedua dengan tema P5 Kewirausahaan:Produk Olahan Unggas dilaksanakan pukul 09.30-11.00 di Aula UPT SMPN 16 Gresik. Pada tema kewirusahaan kali ini produk olahan unggas yang akan diolah adalah telur bebek. Narasumber kedua yaitu Bapak Ginanjar menjelaskan bahwa ada 2 cara untuk membuat Telur Asin yaitu dengan cara modern dan tradisional. Cara modern hanya menggunakan air dan garam saja sedangkan cara tradisional menggunakan batu bata, garam dan air. Selain rasa asin telur bebek juga dapat diolah dengan rasa lain seperti rasa cabai dan bawang putih.

Bapak Ginanjar, S.Pd dan Ibu Indang S, S.Pd (Koordinator P5 Kewirausahaan)

Fasilitator P5 Kewirausahaan

0 Komentar

Belum ada komentar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Inputan yang harus diisi ditandai *