Kunjungan BPPMP ke SMPN 16 Gresik

Kedamean, 25 Oktober 2024 - Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMPP) yaitu Bapak Raharjo melakukan kunjungan ke SMPN 16 Gresik untuk memastikan bahwa pengimbasan program yang telah dilakukan berjalan sesuai dengan rencana. Kunjungan ini bertujuan untuk mengevaluasi penggunaan anggaran dan kegiatan yang telah direncanakan.

Dalam kesempatan tersebut, tim BPMPP melakukan tinjauan langsung terhadap pelaksanaan program dan pemanfaatan anggaran yang telah dialokasikan. Kepala SMPN 16 Gresik Bapak Drs. Mujiono, M.M menyampaikan bahwa semua kegiatan telah dilaksanakan dengan baik dan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

"Kami telah melaksanakan berbagai kegiatan pengimbasan yang ditujukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah kami. Setiap penggunaan anggaran juga dicatat secara transparan dan akuntabel," ujarnya.

Dalam kunjungan ini, Bapak Raharjo juga berkesempatan berbincang dengan guru KP yang terlibat dalam program tersebut, di antaranya: Bu Sukating, S.Pd, Bu Alfi, S.Pd, Bu Maisaroh, S.Pd, Pak Zainun, S.PdI, Pak Akuwan, S.Pd, Bu Ririn, S.Pd, Pak Fauzi, S.Pd, Pak Suntoro, S.Pd dan Bu Nur Hudayati, S.Pd.

Para guru menyampaikan pandangan dan pengalaman mereka dalam menjalankan kegiatan yang telah direncanakan. Diskusi ini diharapkan dapat memberikan masukan berharga untuk pengembangan program selanjutnya.

Kunjungan ditutup dengan penyerahan laporan hasil evaluasi serta rekomendasi dari BPMPP. Diharapkan, SMPN 16 Gresik dapat terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pendidikan untuk menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik.

Foto bersama Guru SMPN 16 Gresik dan Bapak Raharjo BPPMP setelah kegiatan pengimbasan

6 Komentar

Ismiati, S.Pd.

UPT SMP Negeri 16 Gresik mantab.

Dra. Cholifah Rosjidah

Mantap, semangat, makin berkualitas

Achmad Rizal,S.Pd

Luar biasa

Vergy Ayu Kusumadewi, S.Kom

Luar biasa hebat, semakin jaya

Dyan Novi Anggraeni

UPT SMPN 16 GRESIK SEMAKIN MENYALAAAAA.,. MANTAPPPP

Hanifa Rachmah Kamila, S.Pd

Sukses acaranya, luar biasa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Inputan yang harus diisi ditandai *